KSR PMI: Agen Kesehatan Kampus
Dikenal sebagai fakultas kesehatannya IAIN Walisongo Semarang, UKMI yang berusia 14 tahun ini senantiasa berusaha menyebarkan informasi kesehatan terutama pada masyarakat kampus. Selain itu, anggota KSR sebagai relawan PMI disiapkan untuk menjadi kader PMI yang mempunyai karakter positif dan mampu membantu pelayanan kepalangmerahan. Dalam berbagai kesempatan, anggota KSR selain menyebar informasi kesehatan dan juga rujukan untuk masalah kesehatan diwilayah kampus, KSR PMI Unit IAIN Walisongo Semarang juga membantu tugas PMI dan Palang Merah Dunia dalam penanaman prinsip-prinsip dasar kepalangmerahan serta mencari bibit baru Relawan kemanusiaan.
Sebagai organisasi kampus yang bergerak dalam kegiatan kemanusiaan, yang juga mempunyai kepedulian terhadap permasalahan-permasalahan yang ada disekitarnya, maka kepedulian dalam bidang kesehatan dan lingkungan tersebut telah banyak dicanangkan, seperti pengadaan tong sampah diberbagai kampus, relawan peduli lingkungan berupa aksi bersih-bersih dikampus 2 IAIN Walisongo Semarang, Bhakti Sosial yang berfokus pada pemulihan kesehatan masyarakat, partisipasi tim kesehatan, kampus siaga bencana, pengadaan obat, Donor darah, dan kegiatan-kegiatan lain. selain seabrek kegiatan tadi, banyak juga kegiatan anggota korps diluar kampus yang tidak sempat tertangkap mata kita diantaranya terjun langsung kebencana mangkang dan merapi misalnya, berpartisipasi dalam penanaman 1000 bibit mangrove, penelitian, delegasi pengembangan berupa pelatihan di PMI maupun kampus lain, serta keikutsertaan anggota KSR dalam penulisan majalah warta jateng. Kesempatan-kesempatan tersebut senantiasa digunakan anggota selain sebagai wujud pengabdian mereka terhadap masyarakat, tentunya dalam bidang kesehatan, dan juga untuk pengembangan skill individu dan kreatifitas. setidaknya , dari beberapa hal tersebut menunjukkan eksitensi anggota Korps dalam upaya menyebarkan informasi kesehatan di lingkungan kampus IAIN Walisongo Semarang.
Sebagai organisasi kampus yang bergerak dalam kegiatan kemanusiaan, yang juga mempunyai kepedulian terhadap permasalahan-permasalahan yang ada disekitarnya, maka kepedulian dalam bidang kesehatan dan lingkungan tersebut telah banyak dicanangkan, seperti pengadaan tong sampah diberbagai kampus, relawan peduli lingkungan berupa aksi bersih-bersih dikampus 2 IAIN Walisongo Semarang, Bhakti Sosial yang berfokus pada pemulihan kesehatan masyarakat, partisipasi tim kesehatan, kampus siaga bencana, pengadaan obat, Donor darah, dan kegiatan-kegiatan lain. selain seabrek kegiatan tadi, banyak juga kegiatan anggota korps diluar kampus yang tidak sempat tertangkap mata kita diantaranya terjun langsung kebencana mangkang dan merapi misalnya, berpartisipasi dalam penanaman 1000 bibit mangrove, penelitian, delegasi pengembangan berupa pelatihan di PMI maupun kampus lain, serta keikutsertaan anggota KSR dalam penulisan majalah warta jateng. Kesempatan-kesempatan tersebut senantiasa digunakan anggota selain sebagai wujud pengabdian mereka terhadap masyarakat, tentunya dalam bidang kesehatan, dan juga untuk pengembangan skill individu dan kreatifitas. setidaknya , dari beberapa hal tersebut menunjukkan eksitensi anggota Korps dalam upaya menyebarkan informasi kesehatan di lingkungan kampus IAIN Walisongo Semarang.
Comments
ini dia cewek2 tangguh yang siap menolong kapan pun dan dimana pun.
ohohoho.. :D